Jumat, 30 November 2012

Alhamdulillah ya Allah :)

                                                                        Alhamdulillah..

Dalam setiap kesulitan pasti ada kemudahan. Allah tidak akan memberikan suatu masalah yang tidak dapat ditanggung oleh hambaNya. Asalkan kita mau sekuat tenaga berusaha dan berdoa, pasti selalu ada saja kemudahan yang Allah kasih. Betapa baiknya Allah kepada kita, betapa perhatiannya Allah kepada kita. 

Semua ini berawal dari laporan PKPA di salah satu tempat.
Saya hampir putus asa dengan laporan yang satu ini. Karena revisinya ituu...bikin pusing, bikin jangar, dan bikin hampir putus asa. Emang sih awalnya semua salah saya yang ngerjain laporan kejar tayang. jadi hasilnya juga amburadul copy paste sana sini...(hadeeeehh). dan pembimbing yang merevisi...alamaaak bikin mumet kepala. Selama 2 bulan revisi belum selesai-selesai, ada saja (banyak aja) coretan-coretan dari pembimbing,,belum lagi kalau bimbingan harus denger kata-kata yang daleeeem banget.
Tapi tadi, hari ini...
Saya melihat sisi lain dari pembimbing, beliau sangat baiiik sekali. Saya terharuuu dibuatnya. Beliau melakukan ini karena pengen mendidik kita (meskipun didikan alias revisian harus terhenti karena laporan kita harus dikumpulin). Laporan yang copy paste, dibuat asal-asalan, simpulan dan saran yang membingungkan...Memalukan :( Beliau ingin mendidik kita semua untuk tidak melakukan budaya itu. 
terimakasih bapak atas bimbingannya selama ini, kalau ucapan bapak tidak menyayat hati, mungkin  tidak akan saya ingat. Tapi setiap kata dari bapak adalah sebuah tamparan, semoga menyadarkan saya untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Dan saya ingiiin sekali menjadi pribadi yang lebih baik, melakukan segala sesuatu dengan keikhlasan, Amin.
Dan terimakasih bapak atas acc dan nilai yang telah diberikan. :)

Terimakasih ya Allah atas kasih sayang Mu...atas semua nya dalam hidup saya yang indah ini. Alhamdulillah.

*backsound saya saat nulis blog ini adalah Gita Gutawa-Jalan Lurus* :p